Wakil Bupati Sumbawa Letakkan Batu Pertama Pembangunan Asrama SMKN 1 Alas


Sumbawa, Media NTB -
Wakil Bupati Sumbawa, Drs. H. Mohamad Ansori meletakan batu pertama pembangunan asrama siswa putra putri di SMKN 1 Alas, pada kesempatan tersebut turut hadir Wakil Ketua 1 DPRD Sumbawa, konsorsium pengusaha peduli vokasi RI, kepala Dinas Dikbud NTB, kepala dinas tenaga kerja dan transmigrasi kabupaten sumbawa, Kepala Sekolah SMKN 1 Alas para guru dan para siswa-siswi SMKN 1 Alas, acara bertempat di SMKN 1 Alas, Rabu (8/10/2025).


Dalam sambutannya Wakil Bupati mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Konsorsium Pengusaha Nasional yang telah berkenan untuk membangun asrama ini. Asrama ini nantinya akan memiliki dua lantai dan dapat menampung putra-putri yang akan menginap untuk proses belajar mengajar di SMK Negeri 1 Alas."terang Wabup.


lebih lanjut Wabup Ansori menjelaskan, Pembangunan asrama ini juga merupakan dukungan bagi program-program pemerintah untuk meningkatkan pendidikan bagi yang kurang mampu. Kami berharap bahwa asrama ini dapat menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain di Sumbawa untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan kesejahteraan siswa." jelasnya.


Di akhir sambutannya Wakil Bupati mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir dan mendukung kegiatan ini. Kami berharap bahwa asrama ini dapat menjadi tempat yang nyaman bagi siswa-siswi untuk belajar dan berkembang." tutup Wabup Ansori.


Pada kesempatan tersebut Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Sumbawa - H.M. Berlian Rayes, S.Ag,.M.M.Inov menyampaikan Saya percaya bahwa pembangunan asrama ini akan memberikan manfaat yang besar bagi siswa dan meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Sumbawa.


"Saya sangat bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh SMK Negeri 1 Alas. Sekolah ini telah menunjukkan kemajuan yang luar biasa dan telah menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain di Kabupaten Sumbawa." ungkapnya.


Lebih lanjut Wakil Ketua 1 DPRD kabupaten Sumbawa mengucapkan terima kasih kepada konsorsium pengusaha yang telah berkenan untuk mendanai proyek pembangunan asrama ini. Saya juga mengharapkan kerja sama yang baik antara pemerintah, sekolah, dan masyarakat untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Sumbawa, Wakil ketua 1 DPRD berharap bahwa pembangunan asrama ini akan menjadi langkah awal bagi SMK Negeri 1 Alas untuk menjadi sekolah yang lebih baik dan lebih maju. Saya juga berharap bahwa sekolah ini akan terus melahirkan lulusan yang berkualitas dan siap untuk bersaing di dunia kerja" Pungkasnya.


Di tempat yang sama konsorsium pengusaha peduli lokasi RI - Muliadi Hakim dalam sambutannya menyampaikan, bahwa ia berdiri di sini hari ini untuk mewakili Konsorsium Pengusaha Republik Indonesia, yang berkenan untuk membangun asrama di SMK Negeri 1 Alas.


"Kami percaya bahwa pendidikan adalah kunci untuk memajukan bangsa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.


Konsorsium Pengusaha Republik Indonesia ini awalnya dibentuk di Surakarta, Jawa Tengah, dengan tujuan untuk mendukung pendidikan vokasi di Indonesia. Kami memulai program ini dengan dua perusahaan, yaitu Sinarmas dan Astra, dan kini telah berkembang menjadi konsorsium yang lebih besar dengan banyak perusahaan yang bergabung." ujarnya.


Ia juga menjelaskan Pembangunan asrama ini merupakan salah satu upaya kami untuk mendukung siswa-siswi SMK Negeri 1 Alas dalam mencapai prestasi akademik yang lebih baik, Saya berharap bahwa asrama ini dapat menjadi tempat yang nyaman bagi siswa-siswi untuk tinggal dan belajar, sehingga mereka dapat meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mereka." cetusnya.(NM)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.